Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Sarapan

H A L O! Aku mau berbagi kebahagiaan, yaitu resep sarapan pagi super gampang, cepet dan sehat :) Kenapa aku bilang kebahagiaan karenaaa menurutku makan itu bikin bahagia, apalagi sarapan. Sarapan pagi --> bikin happy sepanjang hari. Penting banget buat aku untuk sarapan. Selain karena udah kebiasaan makan pagi, entah kenapa kalau ga makan pagi jadinya gabisa mikir hahaha. Mulai bulan lalu aku mengganti menu sarapanku dengan menu baru ini. Biasanya makan roti (rasa apa aja) + susu sapi (merek apa aja). Nah, setelah aku nonton video Liah Yoo (my skin care guru) di youtube, aku baru sadar kalau apa yang kita makan, terutama kandungan pada makanan tersebut seperti berries yang mengandung antioksidan sangat mempengaruhi keadaan kulit, jadi deh aku langsung ganti menu sarapan. Kondisi kulit aku sekarang mudah berjerawat, jadi aku sangat menghindari dairy product  walaupun susah banget buat nolak susu dan keju :") tapi, Alhamdulillah udah ketemu penggantinya, yaituu susu al

Beauty Journal X Hada Labo

HALO! Hari Sabtu 16 Desember 2017 kemarin, aku baru saja mengikuti talkshow yang diadakan oleh Beauty Journal bekerja sama dengan Hada Labo. Aku bisa ikutan acara ini karena menang lomba di instagram Beauty Journal.  :D Acara ini mengangkat tema The Secret to Soft, Elastic, Glowing Skin dengan bintang tamu kak Paola Tambunan. Dalam acara ini kami dijelaskan penyebab kulit dehidrasi, yaitu polusi, AC, merokok, dan minuman beralkohol. Ternyata walaupun diluarnya berminyak, bisa jadi dilapisan dalam kulit sedang dehidrasi. Nah, solusinya gimana ya? Dijelaskan dalam sesi talk show bahwa produk Hada Labo mengandung Hyaluronic Acid, dimana bahan tersebut berguna sebagai pelembab kulit dan akan meresap hingga lapisan kulit paling dalam untuk mencegah dehidrasi kulit. Rangkaian dari seri Hydrating dari Hada Labo terdiri dari face wash,  lotion, dan produk yang paling baru, Perfect 3D gel.  Dari narasumber, kami diberi tahu beberapa tips menggunakan produk hadalabo. Ka

Sunday at the Museum

Hai guys! Bagi yang belum tahu, di kota Jakarta kita tercinta ini ada museum baru loh. Lebih tepatnya museum seni yaitu Museum Macan ( Modern and Contemporary Art in Nusantara ). Setau saya, museum ini sudah buka sejak April 2017 namun hanya untuk member, dan dibuka untuk umum sejak bulan November. Kemarin saat kesana, pameran yang sedang berlangsung bertemakan Art Turns. World Turns. Salah satu alasan saya kesini karena adanya karya seni dari Yayoi Kusama, seniman asal Jepang yang identik dengan polkadot, yaitu ' Infinity Mirrored Room - Brilliance of the Souls'. Harga tiket masuknya untuk weekend  adalah Rp 50.000,00. Menurut saya museum ini sangat modern dan tempatnya nyaman, namun karena saya datang dihari minggu siang sekitar jam 3, pengungjung lumayan padat. Tips dari saya, untuk memasuki infinity room lebih baik di awal jam buka karena antriannya mungkin tidak sepadat di siang hari, atau bisa datang di hari biasa. Pengalaman saya, saya mengantri untuk memasuki infin

Reunited

Note : post ini seharusnya di post satu tahun lalu, namun ternyata 'nyangkut' di draft -_- setelah satu tahun blognya tidak di update , mari kita mulai lanjutkan kembali dengan memposting yang telah tertunda ini. September, 2016 Makan malam bersama teman - teman satu geng di kampus setelah beberapa bulan terpisah karena menjalani dunia koas. Banyak cerita mulai dari jaga malam hingga dimarahin oleh dokter konsulen. But, we survive : ) Makan malam kali ini juga spesial karena sekalian merayakan ulang tahun temanku, Ayu yang ke 22 tahun. Dress code kami malam ini adalah blazer. Ada sedikit cerita lucu tentang blazer yang saya pakai, karena terburu - buru, saya asal ambil blazer yang ada di gantungan lemari. Setelah sampai di lobi restoran, saya membuka blazer tersebut dari plastik laundry, dan ternyata yang saya bawa adalah blazer ayah saya yang memiliki warna yang sama dengan blazer saya hahaha jadi lah saya pakai blazer ' oversize' malam itu.